-->

ofchange blog

Powered by Blogger.

Tutorial Smule - Cara mulai bernyanyi dan membuat rekaman yang bagus

Hallo sobat semua, apa kabar? smoga baik ya!

sudah karaoke belum hari ini? hehehe
Kali ini kita akan bahas tutorial tentang cara bernyanyi dan mengatur rekaman yang akan disimpan di aplikasing sing! smule. Bagi yang sudah sering tentu sudah sangat paham hal ini, tapi mudah-mudahan artikel ini bisa membantu sobat yang mungkin baru mengenal salah satu aplikasi karaoke terbaik di smartphone saat ini.

sekarang kita mulai cek peralatan yang wajib digunakan, diantaranya:
1. smartphone android atau iphone yang sudah terinstal aplikasi sing! dan tentunya anda sudah sign-in. untuk akun sendiri, agar nantinya dapat menyanyikan banyak lagu anda bisa mendaftar VIP

2. headphone atau headset atau earphone
selanjutnya, buka aplikasi sing dan pilihlah lagu yang akan anda nyanyikan, bagi anda pengguna vip anda bisa bebas menyanyikan lagu manapun dan bisa memulai open call*. Untuk sobat yang belum VIP anda tidak perlu kecewa, anda tetap dapat bernyanyi dengan cara bergabung dengan open call yang telah dibuat oleh smulenesian yang lain. 
Setelah memilih lagu, akan terlihat tampilan seperti pada gambar diatas, anda bisa menyanyikan lagu tersebut sendiri, duet (open call) dan grup (teman anda dapat bergabung bersama-sama dalam 1 rekaman). Dan untuk user yang belum VIP bisa memilih bergabung dengan kolab pada menu pilihan yang paling bawah.
Kali ini kita pilih duet untuk open call, lalu muncul seperti gambar dibawah ini:
Selanjutnya silahkan pilih bagian yang ingin dinyanyikan, silahkan nyanyikan bagian lirik yang berwarna biru dan yang berwarna jingga untuk dinyanyikan bersama. Jangan nyanyikan yang berwarna abu-abu, itu bagian yang nanti akan dinyanyikan oleh teman anda.

Setelah 30detik, anda sudah dapat menyimpan lagu lebih awal (jika tidak ingin bernyanyi hingga selesai). Pada gambar diatas terdapat pilihan:
1. Lanjutkan rekaman bernyanyi
2. Memulai lagi dari awal
3. Berhenti bernyanyi
4. Simpan rekaman lebih awal

Setelah selesai berkaraoke ria, kini saatnya kita mengatur rekaman konser tadi. Klik tombol play untuk mendengarkan ulang sebelum disimpan. dibagian kanan terdapat pengaturan besar kecil suara vocal. Dibawahnya berderet tombol menu efek yang dapat dipakai, mulai dari tombol tanpa efek, poles, hingga yang hanya bisa dipakai oleh VIP user yakni studio, super pop, dan super studio. Pilihlah salah satu yang menurut anda paling bagus dan enak didengar. 

Dibawah tombol efek terdapat tulisan vokal tidak sinkron, klik dan sesuaikan kecocokan lagu dengan suara anda, jangan sampai suara anda yang sudah pas dan bagus pada waktu merekam jadi berantakan tidak sinkron (kejar-kejaran saling mendahului). 

Setelah semua sudah diatur dan dirasa cukup silahkan klik lanjutkan. Selesai, sekarang rekaman anda sudah dapat didengarkan. Lain kali saya akan share cara mendownload rekaman di sing!. OK, sekian dulu tutorial basic karaoke-an di smule kali ini. Sampai jumpa dikesempatan yang lain. Jangan lupa follow id smule @egi_ nanti kita duet ya! wkwkwk

Catatan: 
-pilihlah waktu dan tempat yang nyaman juga hening ketika melakukan rekaman agar hasil menjadi maksimal dan enak didengarkan, kasian kan teman duet kamu kalo nanti mendengarkan suara musik yang berisik dan acakadut gak karuan. 
-gunakanlah headset setiap kali rekaman, usahakan menggunakan headset dengan kualitas mic yang jernih. tidak harus mahal, headset bawaan handphone biasanya menghasilkan suara yang lebih bening. Untuk tingkat yang lebih lanjut, anda bisa membeli mic untuk pc (jack 3.5mm) dan menggunakan headphone, gunakan jack splitter untuk menggabungkannya. contohnya spt gambar dibawah: 
mic for smartphone jack 3.5mm
harga sekitar 100ribu-an
Audio splitter 3.5mm
harga bervariasi, yang spt ini 30ribuan
Headphone sound legend noodle
Anda bisa dapatkan perangkat diatas di toko-toko atau di online store, kalo mau pesan dengan saya juga bisa, Rp.250ribu untuk satu paket mic, splitter, dan headset sound legend di atas sudah termasuk ongkos kirim. Bisa menghubungi saya lewat facebook, line, pada icon di pojok kanan atas. atau BBM 5b212544 dan whatsapp +6285768443422.   STOK Kosong!!

19 komentar

Tulis komentar
avatar
14 March 2016 at 03:34

Masih ada gan stock paketan nya?

Reply
avatar
9 April 2016 at 19:41

masih gan, bbm aja biar cepet dapet balesannya

Reply
avatar
Anonymous
12 April 2016 at 14:50

Permisi gan ane dari group sing band smule di bandung kami ada 65 orang rencana ane mau pesan untuk smua rekan ane bisa? Nah untuk membuktikan bener2 bagus dan support ane mau pesan 1 packet yg 250 rbu itu.. Ni no ane 081322900354 Ditunggu ya gan..Thanks

Reply
avatar
Anonymous
12 April 2016 at 14:58

Permisi gan ane dari group sing band smule di bandung kami ada 65 orang rencana ane mau pesan untuk smua rekan ane bisa? Nah untuk membuktikan bener2 bagus dan support ane mau pesan 1 packet yg 250 rbu itu.. Ni no ane 081322900354 Ditunggu ya gan..Thanks

Reply
avatar
Anonymous
12 April 2016 at 15:01

Permisi gan ane dari group sing band smule di bandung kami ada 65 orang rencana ane mau pesan untuk smua rekan ane bisa? Nah untuk membuktikan bener2 bagus dan support ane mau pesan 1 packet yg 250 rbu itu.. Ni no ane 081322900354 Ditunggu ya gan..Thanks

Reply
avatar
1 May 2016 at 17:36

barangnya masih ready ndak?

Reply
avatar
3 July 2016 at 17:31

Wah.... bagus x infonya gan suara bisa jadi merdu , bisa nih belajar dari gan :D

judi online

Reply
avatar
19 July 2016 at 18:02

Masih ada stocknya gan, kalo ke pekanbaru kd brpa gan, tq

Reply
avatar
19 July 2016 at 18:03

Masih ada stocknya gan, kalo ke pekanbaru kd brpa gan, tq

Reply
avatar
20 July 2016 at 13:32

Udh ada yang nyoba ya.??
trus gmana hasil dan kualitas vokalnya.??

Reply
avatar
20 July 2016 at 13:36

Udh ada yang nyoba ya.??
trus gmana hasil dan kualitas vokalnya.??

Reply
avatar
28 July 2016 at 20:52

Alat nya bagus klu yg nyanyi suara nya ngalur ngidul ya sm wae 😁

Reply
avatar
28 September 2016 at 15:19

Wah pantas kemarin pas ada event, ada yg nyanyi pake mic langsung tapi masih pke headset juga & hasilnya benar2 jernih dan akhirnya juara. Ternyata ini toh rahasianya....

Reply
avatar
10 November 2016 at 06:53

saya mau juga dong kalo masih ada stok paketnaya .. nyanyi dengan apliaksi karaoke

Reply
avatar
26 February 2017 at 10:53

Tanya boleh setelah selesai bernyanyi kenapa music dan suara gak singkron yah padahal saya member vip

Reply
avatar
28 February 2017 at 09:57

Keren infonya gan....
salam kenal...

ONLINE MUSIC ARRANGER
www.musicarranger.id
Jasa Aransemen Musik, Pembuatan Lagu, Jingle / Spot Iklan, Soundtrack dan pembuatan musik minus one secara ONLINE.

Reply

 
  • ()
  • ()
Show more

Popular Post

Formulir Kontak

Name

Email *

Message *

Atas